Senin, 14 Mei 2012

Akhir Penantian City & Gemilangnya Van Persie

Share on :

Inggris - Manchester City mengakhiri penantian 44 tahun untuk memenangi gelar juara Liga Inggris lewat drama di pekan terakhir kompetisi. Sementara Robin van Persie tampil gemilang dengan 30 gol yang dilesakkannya.

Persaingan perebutan gelar juara Liga Inggris musim ini bisa dibilang yang paling seru. City dan The Red Devils harus berjuang hingga menit-menit akhir laga pamungkas untuk memastikan diri keluar sebagai pemenang.

City yang akhirnya menang tipis 3-2 atas Queens Park Rangers, dipastikan meraih gelar ketiga di sepanjang gelaran kompetisi Liga Inggris. Satu upah sepadan bagi Sheikh Mansour yang sudah membelanjakan 359,060 juta poundsterling.

Titel ini juga menjadi satu penanda bahwa di kota Manchester kini tidak hanya ada satu tim kuat berseragam merah. City yang beberapa musim belakangan disebut sebagai 'Noisy Neighbours', memaksa Sir Alex Ferguson harus gigit jari.

Kesuksesan City ini juga menjadi penanda bahwa MU mengakhiri musim ini tanpa meraih gelar apapun. Terakhir kali Wayne Rooney dkk. nir gelar terjadi pada musim 2004/2005.

Di kubu Arsenal, ketergantungan pada Robin Van Persie ternyata membuat sang pemain tampil luar biasa. Dia mengukirkan namanya menjadi pencetak gol terbanyak dengan torehan 30 gol. Atas kontribusi besar pesepakbola asal Belanda itu, The Gunners berhak duduk di posisi tiga.

Peraih tiket terakhir ke Liga Champions adalah Tottenham Hostpur. The Lilywhites mengumpulkan 66 poin, unggul satu angka atas Newcastle United. Tapi Spurs belum bisa bernapas lega, kalau Chelsea menjuarai Liga Champions di akhir pekan ini, jatah tersebut akan jadi milik The Blues.

Sementara itu tiga tim yang harus rela turun derajat adalah Bolton Wanderers, Blackburn Rovers, dan yang terakhir adalah Wolverhampton Wanderers.

Total ada 380 laga dalam Liga Inggris musim 2011/2012 yang dihiasi dengan jumlah 1066 gol atau rata-rata 2,81 gol pertandingan. 

Liga Inggris 2011/2012

Liga Champions: Manchester City, Manchester United, Arsenal, Tottenham hotspur

Liga Europa: Chelsea, Newcastle United, Liverpool

Degradasi: Bolton Wanderers, Blackburn Rovers, Wolverhampton Wanderers

Top Skorer: Robin Van Persie (Arsenal) - 30 gol

Top Assist: David Silva (Manchester City) 15

0 komentar:

Posting Komentar

Cules Azulgrana. Diberdayakan oleh Blogger.